JENIS KAIN KATUN DI PRODUSEN BAJU DISTRO MURAH DI BANDUNG
Produsen baju memproduksi hasil bajunya dengan menentukan jenis kain yang akan digunakan. Jenis kain ini akan berpengaruh pada kualitas hasil produksinya, untuk itu diperlukan pembahasan mengenai kain. Kain mempunyai bermacam-macam jenis, salah satu jenisnya adalah jenis kain katun. Kain katun adalah kain yang banyak diminati pasar karena bahannya yang banyak memiliki kelebihan dan mudah didapatkan. Artikel ini akan membahas tentang jenis-jenis dari kain katun. Kain katun terbuat dari serat kapas dengan jenis kain rajut knitting. Jenis kain katun mirip dengan kain polyester. Cara membedakannya adalah dengan cara dibakar. Kain katun jika dibakar baunya seperti kertas atau kayu bakar. Kain polyester jika dibakar akan menjadi abu dan jalan apinya lambat. Kain katun diproduksi oleh produsen baju bandung Amanah Garment karena beberapa kelebihannya yaitu kainnya tidak mudah kusut dan luntur apababila dicuci, mudah menyerap keringat dan tidak berbulu. Kain katun juga memiiki beberapa kelemahan yaitu bahan terasa dingin dan sedikit kaku, rentan terhadap jamur dan akan rusak jika direndam lebih dari 2 jam. Jenis katun sendiri ada beberapa macam, diantaranya:
-
Katun Jepang
Kain katun jepang terbuat dari bahan 100% katun. Biasanya banyak yang mengira bahan cvc adalah kain katun jepang. Namun persepsi itu salah karena jenis kain keduanya akan berbeda jika sudah menjadi lembaran bedsheet. Umumnya bahan cvc diproduksi dari produsen baju di bandung bermerk local. Biasanya kain katun jepang import dicopy ke jenis bahan cvc. Oleh karena itu harga bahan cvc menjadi lebih murah. Jenis kain katun jepang terdiri dari bermacam-macam bahan. Ada yang dibuat oleh produsen baju secara local maupun impor. Bahan katun combed yang mengkilat disebut dengan katun sateen. Sateen adalah proses pengerjaanya ditambahkan dengan menempatkan benang yang lebih pada setiap inci persegi di permukaan pintalan benang katun. Maka dari itu akan menghasilkan linen yang berkualitas dengan tekstur yang lembut serta mengkilap. Ciri khusus jenis katun sateen yaitu dibagian sisi ujung bahan ada tulisan japan design dan terdpat kode warnanya. Jenis katun ini lebih mahal dari katun lainya. Jenis katun jepang mempunyai daya serap keringat yang tinggi, permukaan lebih halus, lebih awet dan tahan lama. Biasanya diimplementasikan untuk blouse wanita.
-
Katun Paris Polos
Kain ini hampir sama dengan katun biasa, perbedaanya bahannya lebih tipis. Harganya juga sama dengan katun biasa dan kain ini tidak punya kode warna. Biasanya kain ini sering dijadikan oleh produsen baju murah sebagai bahan kerudung wanita.
-
Katun Paris Motif
Kain katun paris berbahan tipis dibanding katun jepang. Memiliki kode warna pada kain, memiliki daya serap bagus dan harganya relatif lebih mahal. Tekstur permukaan jenis kain katun ini sama dengan permukaan kain jepang. Perbedaaanya kain katun paris lebih tipis dibandingkan jenis kain katun jepang dan biasanya diproduksi oleh produsen baju menjadi blouse wanita.
-
Karun India/Silk/Zada
karakteristik dari jenis kain katun ini memiliki permukaan kain yang lebih mengkilap, harganya sedikit lebih mahal daripada kain katun biasa. Memiliki daya serap keringat paling rendah, warna kilapnya awet walaupun sering dicuci.
-
Katun Biasa
Produsen baju di bandung Amanah Garment mempunyai macam-macam motif kain katun seperti polos, kotak, garis, bunga dan abstrak. Jenis katun biasa tidak memiliki kode warna, daya serap sedang ada juga yang bagiu tergantung dengan prosentase bahan katunnya. Harganya relatif lebih murah dan warnanya awet.
-
Katun Minyak
Kain katun ini memiliki kesan berminyak, harganya sama dengan katun biasa, daya serap lumayan. Kilapnya akan berkurang ketika sering dicuci.
-
Katun Kombed
Jenis kain katun kombed proses produksinya adalah dengan disisir kombed pada saat finishing yang bertujuan menjaga serat-serat kapas halus. Serat-serat tersebut dipisahkan dan menghasilkan tekstur permukaan yang halus dan tidak berbulu, hasil rajutannya pun lebih rata. Kain jenis ini biasnya digunakan untuk bahan kaos-kaos distro bandung, anda bisa mendapatkannya di produsen kaos distro Amanah Garment. Kain katun kombed tersedia dalam benang ukuran 20s, 24s dan 30s. Benang ukuran 30s lebih tipis dibandingkan dengan ukuran 20s sehingga kain katun kombed 30s lebis lemas daripada yang 20s
-
Katun Karded
Kain karded di tempat produsen baju distro memiliki keunggulan dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan kain katun combed. Oleh karena itu banyak orang kelas menengah karena harganya yang murah. Kain karded memiliki tekstur kurang halus tetapi tetap nyaman dipakai karena dibuat dari bahat serat kapas alami. Kain karded memiliki daya serap yang cukup dan tidak panas ketika dipakai. Ukuran kain katun karded ada 20s, 24s, 30s berdasarkan jenis benangnya seperti kain katun combed. Perbedaan kain katun karded dengan combed adalah kain katun combed lebih tebal. Kain katun karded tidak disisir pada saat pembuatan proses finishing, jadi masih terdapat serat-serat yang kurang halus dan hasil rajutannya kurang nyata.
-
Teteron Cotton
Kain jenis teteron cotton terdiri dari campuran katun combed dan polyester (teteron) 65%. Kain ini memiliki karakteristik daya serapnya kurang dan sedikit panas, lebih tahan kusut dan tidak melar ketika dicuci berkali-kali. Ketika bahan ini dibakar akan menghasilkan abu arang. Bahan jenis ini biasanya digunakan oleh produsen baju murah sebagai bahan sprei, furing, hem dan celana.
-
Cotton Viscose / PTC
Jenis kain cotton viscose terdiri dari campuran kain katun kombed 55% dan viscose 45 %. Kain cotton viscose memiliki karakteristik pola menyusutnya lebih kecil dari katun. Kain ini memiliki daya serap keringat yang lumayan.
-
Lacoste
Kain jenis lacoste adalah bahan yang biasanya digunakan oleh produsen baju untuk membuat kaos polo atau kaos kerah. Kain lacoste yang digunakan di produsen baju bandung adalah jenis cotton pique dan PTC.
-
Pique
Kain jenis pique sama dengan kain jenis lacoste. Kain pique juga biasanya digunakan di tempat produsen baju untuk membuat kaos polo atau kos kerah. Untuk membuat kaos kerah biasanya digunakan kerah jadi. Kerah jadi adalah bahan kerah yang sudah jadi dan diproduksi oleh pabrik. Satunya kerah jadi adalah kerah bikin yaitu kerah yang dibuat sendiri oleh tukang jahit dengan menggunakan bahan katun kombed dan karded dan ditambahkan kain keras didalamnya. Dengan penjelasan jenis-jenis katun diatas, akan menambah pengetahuan anda bagaimana membedakan jenis-jenis katun yang ada di produsen baju bandung. Jika anda mencari produsen baju dengan kain yang berkualitas di bandung adalah produsen baju di bandung Amanah Garment.